MALUKUBISA.COM, Blitar – Dalam upaya mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat di wilayah binaannya, Sertu Kasiyato Babinsa Koramil 0808/02 Garum bersama warga setempat, pagi ini melaksanakan kegiatan membantu pembuatan jamban sehat di rumah Bapak Amrudin (68 Th), bertempat di Dusun Talok RT. 1 RW. 1 Desa Pojok Kec. Garum Kab. Blitar, Sabtu (7/9/2024).
Dalam kegiatan ini, Sertu Kasiyato bersama warga setempat saling bergotong-royong untuk membantu pembuatan jamban sehat tersebut. Pembuatan jamban sehat, merupakan salah satu upaya penting dalam menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan, serta mencegah penyebaran penyakit akibat polusi lingkungan.
Kerjasama yang baik antara Sertu Kasiyato dan warga setempat dalam kegiatan ini, mencerminkan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan serta kesehatan masyarakat. Dengan adanya bantuan ini, harapannya proses pembuatan jamban sehat untuk Bapak Amrudin dapat dilaksanakan dengan baik dan tepat.
Danramil 0808/02 Garum Kapten Kav Eko Wahyudiono saat ditemui di tempat terpisah mengatakan,” Kegiatan yang dilakukan bersama ini, menjadi contoh nyata dari kolaborasi antara Babinsa dan warga dalam upaya memperbaiki lingkungan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Selain memberikan manfaat langsung bagi Bapak Amrudin, pembuatan jamban sehat ini diharapkan juga dapat memberi dampak positif bagi lingkungan sekitar,” ujarnya.
Ia menambahkan,” Melalui kegiatan ini, semoga kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan kesehatan masyarakat semakin meningkat, serta kegiatan ini dapat menjadi contoh yang menginspirasi bagi masyarakat lainnya, dalam upaya menjaga lingkungan yang bersih, sehat dan nyaman,” terangnya (Dim0808).