Sekkot Ambon Buka Kegiatan Gelar Karya SD Negeri 3 Poka

Sekkot Ambon Buka Kegiatan Gelar Karya SD Negeri 3 Poka

MALUKUBUSA.COM, Untuk mengembangkan seni kreativitas dan inovasi melalui expo kepada siswa- siswi Sekolah Dasar Negeri 3 Poka membuat kegiatan gelar karya, yang bertempat di SD Negeri 3 Poka. Rabu, 29/10/2023.

Sekertaris kota Ambon Drsm Agus Ririmasse dalan sambutanya mengatakan mengembangkan seni kreativitas dan inovasi adalah sesuatu yang sangat penting.ini bukan saja menciptakan karya-karya yang indah, tetapi juga dapat memberikan ruang bagi ekpresi diri.

“Saya ingin mengapresiasi semangat dan dedikasi yang telah di tunjukan oleh para siswa lewat karya-karya yang menganggumkan, ingatlah seni adalah bahasa universal yang dapat menghubungkan hati dan pikiran, dunia membutuhkan visi dan misi kalian untuk menciptakan masa depan yang lebih baik,”tutur Ririmasse.

Tambahnya, Teruslah menciptakan dan teruslah menjadi sumber inspirasi bagi orang lain .dengan tema mengembangkan seni kreativitas .saya percaya bahwa kita sedang membuka pintu untuk masa depan yang penuh dengan potensi.

Ia mengajak semua elemen masyrakat,orang tua dan para guru untuk tidak hanya memamerkan karya -karya yang dipamerkan .namun juga untuk mendukung pertumbuhan kreativitas dan inovasi di masa mendatang.

Semogga semangat kreativitas ini terus menyala di dalam diri kita,”Harapnya. (PE)